Showing posts with label Wardah. Show all posts
Showing posts with label Wardah. Show all posts

Thursday, September 29, 2016

Review Wardah Exclusive Matte Lip cream No.3

Konnichiwa! Selamat Hari Kamis! Sedih banget deh, suka kelamaan buat postingan baru. Maklum lah ya, aku anak SMA yang sibuk. Sibuk cari akses internet, hohoho~

Tahun ini Indonesia lagi (makin) demam lipstick matte, ya? Berawal dari brand-brand luar, sampai sekarang brand lokal Indonesiapun memberanikan diri ikut bersaing dalam Trend yang lagi ngehits ini.

Dari yang awalnya warna-warna bold dan 'kuno' yang ada dipasaran, sampai membeludaknya warna-warna lain yang rerata pada mirip. Fyuh~ selera emang gak bisa disalahkan, ya.

Dan dari apa yang aku amati, sekarang lg banyak banget peminat warna2 Nude-peach-mauve sampai warna serupa gt selalu sulit dicari walaupun dari berbagai merk karena selalu habis terjual.

Seperti salah satunya...

Wardah Exclusive Lip Cream No. 3 (See You Latte) yang merupakan salah satu shade lip cream brand lokal yang paling laris di pasaran.



Jujur, deh. Ini adalah lipcream/lipstick pertama yang aku beli dengan uang sendiri ;) Karena sebetulnya lipstik-lipstikku yg terdahulu ku dapatkan sari pemberian atau hadiah giveaway. Jadi warna-warnanya gak 'aku' banget, wkokoko~




Mulai dengan bahas packaging, lip cream ini dikemas dengan kotak karton. Dipikiran aku mah, mungkin ini untuk menghindari tabung lipcream jatuh menggelinding pada saat ditokonya ya? Ya:(
Botol Lip creamnya berbentuk tabung dgn material kaca transparan sehingga kita bisa melihat isi produk.
Tutupnya berwarna silver yang dapat memantulkan cahaya sehingga tampilannya tampak simple namun Elegan.


Aplikatornya sendiri aku kurang suka karena tangkainya terlalu panjang dan kuasnya yang kurang miring, sehingga sulit untuk mengontrol pengaplikasiannya.



Untuk pigmentasi, lipcream ini cukup pigmented wapaupun aku biasa menggunakan hanya dengan satu kali oles kemudian diratakan dengan mengatupkan bibir.
Teksturnya creamy dan ringan, tidak selengket LA girl pigment gloss, serta tidak menggumpal, apalagi murudul.
Saat diaplikasikan, tercium aroma karamel-vanilla yang manis.



Beruntung, aku dianugerahi warna bibir yang cerah dan tidak menghitam. Hal ini membuat warna lipstik keluar cukup sesuai sehingga effortless dalam mengcover bare lips. Tapi sayangnya aku sering bingung nentuin garis bibir aku teh dimana,euy.

Pagi hari, Cool lighting

Siang Hari, Warm lighting.


Untuk staying power, lipcream ini cukup awet karena kissproof, transferproof, dan waterproof. Yang penting jangan kena minyak dan sebaiknya kalau minum juga minum anggun, pake sedotan. Di aku bisa tahan kok 5 jam karena emang pas udah 5 jam-an aku remove.

+ pokoknya lip cream ini yahuud, lah! Udah mah produk lokal, murah (IDR 59k), shadenya cocok (mau coba yg lain juga deh), ringan, dan HALAL

- Ya, cuma kurangnya di aplikatornya... kurang nyaman.

Rate overall:
4/5
(Review ini berdasarkan pengalaman pribadi tanpa bermaksud promosi, dll)

Salam,

Yeye

Tuesday, August 16, 2016

August 2016 Mini Haul

Konnichiwa, Readers!
Dirgahayu 71 Tahun kemerdekaan Indonesia❗
Kali ini aku akan berbagi tentang haul alias hasil tangkapanku bulan ini (meskipun sebagian aku dapat dari bulan lalu).

Ya, walaupun haulku tidak sehingar-bingar haul blogger lain, dan kebanyakan produk drugstore under 100k, tapi setidaknya aku bangga bisa mengumpulkan lumayan banyak beauty product dan bisa pamer jiwa hematku ini hahaha....



Apa aja sih barang-barang yang aku dapatkan di bulan ini?

1. Acnes Facewash Oil Control
Ini adalah salah satu face wash yang cocok untukku. Ia bisa mengempeskan jerawat tanpa membuat kulit menjadi kering. Harganya sekitar IDR 11k (setelah diskon) di Alfamart.

2. Emina Double Bubble Facewash
Aku mendapatkan yang sample size 15 ml ini dari Danang , temanku yang jomblo diberikan goodie bag berisi sample emina ketika ia mengikuti salah satu event yang bekerja sama dengan Emina.

3. Emina Sun Protection SPF30 PA+++
Ini juga dari Danang ^^ Kebetulan sekali dia memberikan ini ketika aku sedang butuh sunscreen. Aku sudah berencana akan membeli sunscreen ini sebelumnya, tapi syukurlah aku mendapatkan sample size untuk percobaan terlebih dahulu. Dan.. sayang sekali teman-teman! Aku kurang menyukai aroma, um, Citrus mungkin ya? Ini terlalu mencolok. Tapi terimakasih banyak Danang!

4. Herborist Body Butter Banana
Jujur saja, aku memasukkan body butter ini ke keranjang belanja karena.. KUNING dan PISANG ! I love both of them. Aku pikir ini bisa menjadi alternatif pengganti tony moly banana hand cream yang pernah kucoba dan kusukai sebelumnya. Harganya juga murah sekitar 18k di BORMA, dan bagaimana kenyataannya? Review soon.

5. Sunsilk Hijab Anti Dandruff 70 ml
Ini adalah freebies yang aku dapatkan dari hometesterclub dan sudah kucoba. Dan tahu apa? Aromanya enak banget dan juga dia bisa mengurangi gatal2 dikulit kepala akibat ketombe serta bisa melembutkan rambutku.

6. Wardah DD cream
Aku membelinya karena aku sedang membutuhkan sejenis Foundation yang ringan. Mengingat wardah mengeluarkan produk dd cream yang murah meriah, aku segera membeli ini di toko Jopankar seharga IDR 30k.


7. Revlon Touch  & Glow Extra Moisturizing Face Powder
Aku memilih shade Creamy Peach. Loose powder ini menjadi pilihanku setelah banyak blogger lain yang mereview positif.
Aku membelinya dengan harga IDR 45k, dari toko Jopankar.

8. L.A. Girl Nudes Eyeshadow Palette
Eyeshadow palete yang konon merupakan dupe dari Naked 3 palette. Ini adalah palette pertamaku. Aku membelinya dengan harga IDR 65k saja dari harga aslinya yang sekitar IDR 135k karena membelinya dengan voucher potongan 50% dari elevenia.

9. MUA Luxe Lip Lacquer ( Funk )
Lip cream ini aku dapatkan dari hadiah giveaway Female Daily bulan laly. Selain ini, aku juga mendapatkan L.A. Girl flat matte pigment gloss serta ecotools mini essentials holiday set. Thankyou Female Daily!

10. L.A. Girl Flat Matte Pigment Gloss ( Tulle )
Jujur, aku tidak mengharapkan shade ini. Ini adalah shade ter-zonk diantara lipcreamku yang lain. Gak cocok sama sekali, huhu.. bahkan Nicki Minaj's better than this!

11. Ecotools Mini Essentials Holiday Set
Essentials set ini berisi powder brush, eye shading brush, dan angled liner brush yang sederhana dan cantik sekali.

12. Kissproof No.6 & 8 (not included in picture)
13. Vaseline Petroleum Jelly 106gr (not included in picture)

Sekian haulku dibulan ini yang murah meriah, hehehe.. terimakasih telah berkunjung ke Blogku
Sampai Jumpa!


Yeye 💜